JOMBANG, kilasrepublik.com – Sesosok mayat wanita tanpa identitas ditemukan membusuk di sekitar ladang tebu Dusun Banjarsari, Desa Rejoslamet, Kecamatan Mojowarno, Kabupaten Jombang Hingga kini Polsek Mojowarno masih melakukan penyelidikan terkait penyebab kematian korban. Sabtu (30/1) siang.
Saksi mata Wulyono, (49) mengatakan warga yang akan berangkat mencari rumput tak jauh dari sawah ini terganggu dengan bau menyengat. “Awalnya saya mau mencari rumput, kok baunya tidak enak saya nggak jadi terus pulang, itu sejak jam 06.00,” terang
Karena merasa janggal dengan bau yang diciumnya itu, ia mengajak pula keponakan juga perangkat desanya. “Kemudian mengecek lagi, akhirnya diketahui kalau itu mayat orang, kemudian kita langsung lapor polisi,” lanjutnya.
Petugas yang datang setelah mendapat laporan, langsung menggelar olah kejadian perkada dan mengevakuasi mayat berjenis kelamin wanita ini dari lokasi kejadian.