Gegara Game Online, Dua Pemuda di Wonoayu Tega Bunuh Tetangga

oleh
Gegara Game Online, Dua Pemuda di Wonoayu Tega Bunuh Tetangga
FOTO ILUSTRASI

Sidoarjo, kilasrepublik.com – Pelaku pembunuhan yang dilakukan HNF (27) dan BY (25), terhadap korban ARR (14) warga Desa Lambangan Kecamatan Wonoayu, Kabupaten Sidoarjo yang masih tetangga. Kedua dua pemuda yang tega membunuh seorang Pelajar asal Wonoayu di sebuah parit desa Gelang Tulangan, ternyata selain ingin menguasai sepeda motor korban, juga karena chip game online higgs Domino di HP korban yang nilainya mencapai jutaan .

Informasi dihimpun kilasrepublik.com, sebenarnya antara kedua pelaku dengan korban masih kerabat dekat, bahkan rumahnya pun bertetangga satu RT dan satu RW.

“Gak tau mereka kok tega menghabisi nyawa korban,sedangkan mereka masih tetangga,” kata warga setempat, Jumat (12/3).

Saat bermain Higgs Dpmino itulah, pelaku kalah dan akan membeli chip, tapi tidak punya uang. Otak jahat kedua pelakupun berjalan, dan sasarannya adalah Korban. Apalagi saat itu di status WA HP korban dipampang Jumlah chips yang nilainya jutaan.